BAINDONESIA.CO – Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Akhmed Reza Fachlevi menggelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di RT 1 Desa Bukit Raya, Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara.
Reza menyampaikan bahwa sosialisasi Wasbang bertujuan menambah pengetahuan masyarakat tentang berbangsa dan bernegara. Dengan begitu, ia berharap masyarakat bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
“Selain itu juga untuk menjaga kesatuan dan persatuan yang sudah diatur dalam ideologi kita. Di mana di era sekarang dengan semakin berkembangnya sosial media, masyarakat gampang terpecah dikarenakan isu-isu yang berkembang,” ucapnya, Rabu (22/11/2023).
Oleh sebab itu, ia juga berharap setelah sosialisasi Wasbang ini masyarakat tak muda terprovokasi dan terpecah belah karena isu-isu yang belum tentu benar.
“Kita tahu Wasbang ini ada empat pilar, di antaranya UUD 1945, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI. Diharapkan sosialisasi ini menjadi momentum untuk mempererat hubungan kita sesama manusia dan memberikan kontribusi untuk pembangunan yang ada di daerah ini,” jelasnya.
Hadir sebagai narasumber Babinsa Danramil Kecamatan Samboja Serka Saep dan TA Komisi IV DPRD Kaltim Sri Wahyuni. Kegiatan ini dimoderatori oleh Guswantri, serta dihadiri oleh Ketua RT 1 Tio Sulistyo, Ustaz Muhammad Faturahman Al Kutai, dan warga setempat. (adv/um)