Edi Damansyah Silahturahmi dengan Keluarga Besar Muhammadiyah Cabang Tenggarong

Bupati Kukar Edi Damansyah memberikan bantuan paket sembako kepada salah seorang keluarga besar Muhammadiyah Cabang Tenggarong. (BA Indonesia/J-Steel)

BAINDONESIA.CO – Pada Senin (1/4/2024), Bupati Kukar Edi Damansyah melakukan silaturahmi dengan keluarga besar Muhammadiyah Cabang Tenggarong, sekaligus sahur bersama, salat subuh berjamaah, dan memberikan bantuan hibah.

Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid Al -Hikmah Muhammadiyah, Jalan Danau Aji, Kelurahan Melayu, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kukar.

Adapun yang hadir dalam rangkaian kegiatan ini di antaranya Sekda kukar Sunggono, Baznas Kukar, Camat Tenggarong Sukono, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kukar, para lurah di Kecamatan Tenggarong, Ketua LDII Tenggarong, serta Ketua NU.

Pada momen tersebut, Edi menyampaikan ucapan terima kasih kepada keluarga besar Muhammadiyah Cabang Tenggarong karena menerima kunjungan silaturahmi dan penyerahan bantuan dari Pemkab Kukar.

“Kami menyerahkan bantuan sebagai bentuk kepedulian kepada semua pengurus masjid dan anak didik di Kukar,” ucapnya.

Dia berharap bantuan tersebut bisa dipertanggungjawabkan sebagai bentuk realisasi Program Kukar Idaman melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat Setkab Kukar.

Ia menyebut Pemkab Kukar sudah menjalankan program pemberian bantuan rehabilitasi rumah ibadah dan pondok pesantren.

“Ini merupakan sebagian dari program yang Pemkab Kukar terus jalankan,” tutupnya.

Dalam sambutannya, Ketua Muhammadiyah Cabang Tenggarong Yamin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Kukar serta rombongan yang telah hadir dan memberikan bantuan kepada Muhammadiyah.

Dia mengungkapkan bahwa Muhammadiyah di Kukar mendapatkan bantuan dana hibah ratusan juta rupiah.

“Dana bantuan hibah Rp 200 juta sudah kami gunakan dengan maksimal,” ujarnya.

Bantuan lain yang diserahkan Bupati Kukar kepada Muhammadiyah berupa paket pribadi Bupati Kukar sebanyak 20 boks, sembako Baznas Kukar, dan paket beasiswa mentari sebanyak 10 anak didik melalui Lazismu. (adv/jt/um)

Baca Juga:

Berita
Lainnya