BAINDONESIA.CO – Tim Sepak Bola Kalimantan Timur (Kaltim) tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2024 di Kendari, Sulawesi Tenggara.
Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim Rasman menjelaskan bahwa upaya utama mereka adalah menyatukan persepsi dan strategi antar-atlet yang berasal dari berbagai daerah di Kaltim.
Salah satu langkah persiapan yang dilakukan adalah uji mental bertanding. Tim Kaltim telah melakukan pertandingan uji coba melawan Akademi Elite Pro FC Borneo.
Meskipun tim Kaltim kalah dengan skor 2-0, dia tetap optimis dengan kemajuan yang ditunjukkan para atletnya.
Ia menilai pertandingan tersebut sebagai catatan positif dalam pengembangan tim.
“Kami ingin melihat seberapa kuat mental tanding para atlet. Dalam sparing lawan FC Borneo, meski kalah 2-0, mereka bermain cukup padu dan ini menjadi catatan positif bagi kami,” ujarnya, Sabtu (2/11/2024).
Dalam rangka meningkatkan kesolidan tim, Dispora Kaltim menekankan pentingnya penyamaan teknik dan strategi latihan di antara atlet dari berbagai kabupaten dan kota.
“Hal ini penting agar mereka bisa tampil lebih solid dan padu di lapangan,” ucapnya.
Dispora Kaltim menargetkan untuk meraih posisi 1 atau 2 dalam Pra Popnas Zona IV, yang meliputi sejumlah provinsi, antara lain Kaltim, Jawa Timur, dan beberapa daerah di Sulawesi.
“Kami sangat berharap untuk bisa menempati posisi teratas, karena hanya dua tim teratas yang berhak lolos ke Popnas 2025 yang akan diadakan di Aceh-Sumatera Utara,” tutupnya. (adv/her)