BAINDONESIA.CO – Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Kukar Aji Ali Husni menilai pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) dari DKI Jakarta ke Nusantara akan membawa dampak positif bagi masyarakat Kukar.
Namun, kata dia, hal ini harus dibarengi dengan usaha menyiapkan dan meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, khsususnya pemuda dan pemudi Kukar.
Ali menegaskan bahwa Dispora Kukar berkomitmen menyiapkan pemuda dan pemudi Kukar yang terampil serta unggul di berbagai bidang.
“Target kami akan membantu masyarakat, anak muda, untuk mempersiapkan diri menjembut kehadiran IKN di sini, mulai dari sumber daya manusia hingga terbukanya lapangan pekerjaan baru,” jelasnya kepada awak media ini pada Rabu (9/11/2023) pagi.
“Hal yang tidak bisa kita hindari adalah persaingan di berbagai bidang. Nah, yang menjadi tantangan buat kita bagaimana pemuda dan pemudi di Kutai Kartanegara ini mampu untuk itu (bersaing setelah pemindahan IKN ke Nusantara),” sambungnya.
Dalam rangka mempersiapkan sumber daya pemuda dan pemudi Kukar untuk berkompetisi setelah IKN berada di Nusantara, Ali menyampaikan, Dispora Kukar akan terus mengadakan kegiatan-kegiatan yang bertujuan meningkatkan kualitas SDM Kukar.
“Harapan kami ke depan memastikan peningkatan kualitas mereka, khususnya pada ketersediaan sumber daya manusia. Kita terus melakukan pelatihan dan pendampingan bagi pemuda dan masyarakat agar berinovasi, sehingga mereka bisa mengembangkan potensinya,” terang dia. (adv/mk/um)