BAINDONESIA.CO- Pengurus Wushu Kutai Kartanegara (Kukar) Rony Abdurahman memaparkan beberapa atletnya yang berhasil mengharumkan nama Kukar di ajang Kejurprov 2023.
Rony menyebutkan atlet Kukar berhasil menyabet tujuh emas, lima perak, dan dua perunggu. Perolehan medali ini mengantarkan Wushu Kukar menjadi juara umum pada Kejuprov di Samarinda tahun 2023.
Atlet yang meraih medali emas adalah M Rafha 39 kg/pra junior, Prabu Dzibran Al-Adzam (60 kg/pra junior), Rahmatullah (56 kg/junior), Gilang Dwi Saputra (70 kg/junior), Ahmad Nabil Musrin (seni taolu), dan Ar Raya Gani (seni taolu).
Peraih medali perak antara lain Pebrina Naura (45 kg/junior), Dani Septian (48 kg/junior), dan Andika Ginting (56 kg/junior). Kemudian peraih medali perunggu di antaranya Kayra (39 kg/pra junior) dan Hebron (52 kg/pra junior).
“Alhamdulillah Cabor Wushu di Kejuprov 2023 kami berhasil meraih juara umum,” katanya saat diwawancarai wartawan pada Senin (4/12/2023).
Kejuprov Wushu Kaltim ditutup oleh Ketua Pengprov Wushu Kaltim Abdul Rasid. Rasid pun memberikan ucapan selamat kepada para atlet wushu usia dini.
Dia berharap setelah kegiatan ini mereka dapat dibina secara langsung oleh KONI Kaltim, sehingga atlet wushu Kukar tekun dalam berlatih.
“Harapan bisa mendapatkan mendali emas di PON dan fokus terhadap target latihan harian,” tutupnya. (adv/lt)